Pseudopocket vs. True Pocket : Ini Bedanya?

Pseudopocket vs. True Pocket : Ini Bedanya?

Fayzandra Farrell Ramadhina
Published on

Hi Sobat Mindy! Pernahkah kamu saat probing depth bingung antara pseudo pocket atau true pocket? Jangan khawatir, Mindy akan ajak kamu bahas bersama-sama agar tidak ada lagi keraguan!

 

Pseudopocket

Pseudopocket atau poket gingiva terjadi ketika gingiva bengkak dan membesar (gingival enlargement) dan memberikan ilusi adanya celah atau pocket disekitar gigi. Gingiva tampak merah, terasa lunak dan mudah berdarah. Masih terdapat perlekatan pada CEJ dan tidak ada kehilangan tulang.

Penyebab Pseudopocket:

  • Gingivitis
  • Perubahan hormon:  kehamilan, pubertas, atau pengobatan hormon dapat menyebabkan gingiva bengkak 
  • Obat-obatan: beberapa obat seperti calcium channel blocker atau obat anti kejang menyebabkan pertumbuhan gingiva berlebih
  • Kebersihan mulut yang buruk: akumulasi plak dapat mengiritasi gingiva dan menyebabkan pembengkakan 

Ciri Utama Pseudopocket:

  • probing depth 4 mm atau lebih
  • Tidak ada migrasi apikal junctional epithelium
  • Tidak ada attachment loss
  • Tulang alveolar masih utuh
  • Biasanya berkaitan dengan inflamasi gingiva

True Pocket

True pocket atau periodontal pocket merupakan kondisi patologis periodontal yang terjadi karena struktur pendukung gigi rusak, seringkali akibat periodontitis. True pocket berdampak kepada hilangnya perlekatan gusi dan tulang pendukungnya.

Penyebab True Pocket:

  • Penyakit gingiva: gingivitis berat dapat berlanjut menjadi periodontitis
  • Kebersihan mulut yang buruk
  • Merokok
  • Genetik
  • Penyakit sistemik: Diabetes atau penyakit sistemik lain

Ciri utama true pocket:

  • Probing depth 6 mm atau lebih
  • Ada attachment loss
  • Junctional epithelium bermigrasi apikal
  • Terjadi kerusakan jaringan periodontal
  • Umumnya disertai bone loss

Perbedaanya

Aspek

Pseudo Pocket

True pocket

Penyebab

Gingival enlargement

Kehilangan perlekatan

Probing Depth

4 mm atau lebih

6 mm atau lebih

Attachment Loss

Tidak ada

Ada

Bone Loss

Tidak ada

Ada

Junctional Epithelium

Normal

Migrasi ke apikal

Membedakan pseudopocket dari true pocket sangat penting karena perawatannya berbeda. Merawat true pocket mungkin melibatkan scaling dan root planing, terapi periodontal, atau bahkan intervensi bedah untuk menghentikan kerusakan lebih lanjut. Pseudopocket, di sisi lain, seringkali dapat diatasi dengan peningkatan kebersihan mulut dan pembersihan gigi profesional.



Bagaimana Sobat Mindy? sudah lebih paham kan! kamu bisa belajar materi Periodonsia atau departemen lainnya yang lebih lengkap dan detail hanya di UMEDS Private Class. 

Jangan lupa download aplikasi UMEDS di App Store & Playstore

Download Appstore

Download Playstore

 

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi kontak dibawah ini :

Mindy 1 (+628112922274)

Mindy 2 (+628112922275)

 

 

Komentar

Silakan login untuk memberikan komentar

Login
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama berkomentar!
Customer Support umeds