All About Scholarship! Cek dan Simpan Tanggal Beasiswa Untuk Mahasiswa Kedokteran Gigi ini!

Bebbyto Ayumi Ridha Elfath
Published on

Ummabuddies pasti pernah dong kepikiran biaya kuliah kedokteran gigi? Kepikiran biaya buat UKT yang ga sedikit, biaya alat-alat yang lumayan merogoh kocek, belum lagi biaya buat healing dari kehidupan kedokteran gigi. Tapi tenang aja, Ummacademy akan berbagi informasi buat Ummabuddies yang punya keinginan kuliah tanpa kepikiran tuition fee. Yuk simak info beasiswa ini!

  • Djarum Beasiswa Plus

Program Djarum Beasiswa Plus adalah beasiswa prestasi yang memberikan kesempatan bagi mahasiswa dari berbagai jurusan yang tengah menempuh program studi Strata 1 atau Diploma 4 di perguruan tinggi negeri maupun swasta yang memiliki kerja sama (bermitra) dengan Djarum Foundation. Beasiswa ini menyediakan beberapa fasilitas antara lain:

  1. Dana beasiswa selama satu tahun.
  2. Berbagai macam pelatihan soft skills, meliputi Nation Building, Character Building, Leadership Development, Competition Challenges, serta International Exposure
  3. Program Community Empowerment untuk menerapkan berbagai soft skills yang telah diperoleh dengan melibatkan diri secara langsung dalam memberikan jalan keluar pada suatu permasalahan sosial di lingkungan tempat mereka berada.

Beasiswa ini membuka pendaftaran pada 21 Maret 2022 dan akan ditutup pada 23 Mei 2022. So, what are you waiting for? Kunjungi website di bawah ini untuk informasi lebih lanjut ya, Ummabuddies! 

https://djarumbeasiswaplus.org/tentang_kami/tentang-djarum-beasiswa-plus 

 

  • Program Beasiswa Kepemimpinan TELADAN Tanoto Foundation

Program Beasiswa Kepemimpinan TELADAN Tanoto Foundation adalah program beasiswa yang sasarannya mahasiswa semester pertama dari 9 perguruan tinggi mitra Tanoto Foundation dan memiliki prestasi di berbagai bidang, pengalaman organisasi, serta menunjukkan potensi kepemimpinan yang berintegritas.
Fasilitas yang diberikan oleh beasiswa ini antara lain:

  1. Dukungan pengembangan kepemimpinan, melalui kurikulum pengembangan TELADAN
  2. Dukungan lingkaran pengembangan TELADAN, melalui program Internship, Global Experiences Program, Sponsorship, dan lain lain.
  3. Dukungan biaya kuliah secara penuh dan tunjangan hidup
  4. Jaringan alumni seluruh Indonesia

Timeline pendaftaran

Masih belum ada informasi terkait pendaftaran beasiswa periode 2023. Jadi, persiapkan dirimu dan jangan lupa pantau terus informasinya di website berikut ini, ya, Ummabuddies!

https://www.tanotofoundation.org/id/pemimpin-masa-depan/pengembangan-kepemimpinan-indonesia/teladan/ 

 

Tidak hanya di dalam negeri, ada pula beasiswa untuk Ummabuddies yang berminat studi kedokteran gigi di luar negeri. Yuk simak infonya!

  • Beasiswa Pendidikan Indonesia

Beasiswa Pendidikan Indonesia atau disingkat BPI Kemendikbud Ristek adalah program beasiswa Kerjasama antara Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) dan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi melalui program Perluasan Program LPDP. Sasaran beasiswa ini adalah mahasiswa yang ingin melanjutkan ke jenjang sarjana, magister, maupun doktoral. Untuk program studi kedokteran gigi, beasiswa ini memfasilitasi untuk jenjang magister baik di dalam maupun luar negeri dalam program BPI Pendidikan PTA (Perguruan Tinggi Akademik). Berikut adalah beberapa deretan universitas di luar negeri yang bekerjasama dengan beasiswa ini: University of Michigan, Kyushu University, Tohoku University, dan masih banyak lagi.
BPI memberikan fasilitas pendanaan meliputi dana pendidikan dan biaya pendukung, seperti:

  • Dana Pendidikan
    a) Dana SPP (Tuition Fee)
    b) Dana Pendaftaran
    c) Dana Tunjangan Buku
    d) Dana Bantuan Penelitian Tesis/Disertasi
    e) Dana Bantuan Seminar Internasional
    f) Dana Bantuan Publikasi Jurnal Internasional
  • Biaya Pendukung
    a) Dana Transportasi
    b) Dana Aplikasi Visa
    c) Dana Asuransi Kesehatan
    d) Dana Kedatangan
    e) Dana Hidup Bulanan
    f) Dana Keadaan Darurat (Force Majeure)
    g) Dana Tunjangan Keluarga

Timeline pendaftaran

No

Kegiatan

Tanggal

1

Pendaftaran

11 April-30 Juni 2022

2

Seleksi Administrasi dan Pengumuman Hasil

1-15 Juli 2022

3

Seleksi Substansi dan Pengumuman Hasil

18 Juli-30 Juli 2022

4

Daftar Ulang

1-16 Agustus 2022

Untuk informasi selengkapnya, kunjungi website di bawah ini ya, Ummabuddies!

https://beasiswa.kemdikbud.go.id/faq/ 

 

  • Beasiswa Reguler LPDP

Beasiswa Reguler LPDP adalah beasiswa yang dikelola oleh LPDP yang diperuntukkan bagi warga negara Indonesia untuk menempuh jenjang pendidikan magister dan doktor. Fasilitas apa saja, sih, yang diberikan oleh Beasiswa Reguler LPDP?

  • Biaya Pendidikan
  1. Biaya Pendaftaran
  2. Biaya SPP/Tuition Fee
  3. Tunjangan Buku
  4. Biaya Penelitian Tesis/Disertasi
  5. Biaya Seminar Internasional
  6. Biaya Publikasi Jurnal Internasional
  • Biaya Pendukung
  1. Transportasi
  2. Aplikasi Visa/Residence Permit
  3. Asuransi Kesehatan
  4. Biaya Hidup Bulanan
  5. Biaya Kedatangan
  6. Biaya keadaaan darurat (jika diperlukan)
  7. Tunjangan keluarga (khusus Doktor)

Pendaftaran Beasiswa Reguler LPDP Tahap 2 akan dimulai tanggal 4 Juli 2022 dan ditutup pada tanggal 5 Agustus 2022. Yuk, persiapkan diri Ummabuddies! Jangan lupa cek informasi selengkapnya di website di bawah ini, ya!

https://lpdp.kemenkeu.go.id/en/beasiswa/umum/beasiswa-reguler-2022 

Bagi Ummabuddies yang punya kerabat yang masih bersekolah di tingkat menengah atas dan berminat melanjutkan ke program studi Kedokteran Gigi, Ummacademy juga punya informasi terkait beasiswanya, loh!

  • MEXT Scholarship

MEXT Scholarship adalah beasiswa yang ditawarkan oleh Kementerian Pendidikan, Budaya, Olahraga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Monbukagakusho/MEXT) pemerintah Jepang bagi lulusan sekolah formal tingkat SMA/SMK dan sederajat untuk melanjutkan pendidikan jenjang S1 di universitas negeri di Jepang. Fasilitas yang diberikan oleh MEXT Scholarship adalah sebagai berikut:

  1. Biaya kuliah ditanggung sepenuhnya (termasuk biaya sekolah persiapan)
  2. Tunjangan hidup sebesar kurang lebih ¥117.000/bulan
  3. Tiket pesawat pergi pulang Indonesia - Jepang
  4. Bebas biaya pengurusan visa pelajar
  5. Tanpa ikatan dinas

Timeline pendaftaran

  • Masa Pendaftaran : 4 - 19 Mei 2022
  • Pengumuman Hasil Seleksi Dokumen : 27 Juni 2022
  • Ujian Tulis : Pertengahan Juli 2022*
  • Pengumuman Hasil Ujian Tulis : Akhir Juli 2022*
  • Ujian Wawancara : Awal Agustus 2022*
  • Pengumuman Hasil Ujian Wawancara : Awal Agustus 2022*
  • Pengumuman Final dari MEXT : Januari 2023
  • Berangkat ke Jepang : Awal April 2023

*Jadwal ujian dapat berubah.

Untuk informasi selengkapnya, yuk akses ke website di bawah ini! 

https://www.id.emb-japan.go.jp/sch_gakubu2023.html 

 

Setelah membaca informasi beasiswa tadi, kira-kira Ummabuddies tertarik daftar beasiswa apa, nih? Jangan lupa untuk membagikan informasi ini ke teman-teman Ummabuddies lainnya agar tidak ketinggalan informasi seputar beasiswa, ya!

Customer Support umeds